Repsol Sakakemang B.V

Start date: March 17, 2023 End date: March 23, 2023

Repsol Sakakemang B.V

PENGUMUMAN UNDANGAN

PENILAIAN KUALIFIKASI TENDER

 

Judul Tender : Provision of FEED Engineering Services

Nomor Tender : WS125958162

Durasi Kontrak : 18 bulan/18 months

Golongan Usaha : Besar

Kode Klasifikasi : 01.c.03 Jasa Enjinering Terpadu

Syarat Komitmen TKDN : Minimal 40%

LATAR BELAKANG

Repsol Sakakemang B.V. (selanjutnya disebut “Perusahaan”), sebagai Operator Kontraktor Kontrak Kerja Sama di Blok Sakakemang di Sumatra Selatan yang akan melakukan pengembangan penemuan gas di wilayah kerja Sakakemang. Oleh karena itu Perusahaan membutuhkan jasa-jasa dari Kontraktor yang memiliki pengalaman untuk melakukan pekerjaan FEED Engineering Services guna mendukung Perusahaan dalam melanjutkan pekerjaan engineering Proyek saat ini untuk ke tahapan detail lebih lanjut. Ruang lingkup kontrak Feed Engineering Services adalah penyediaan jasa engineering, dukungan manajemen proyek, dan jasa-jasa pihak ketiga.

SYARAT PENDAFTARAN

Calon Peserta Tender dapat mendaftar melalui alamat email: lmlatifah@repsol.com (cc: tendercommittee_jkt@repsol.com) sesuai jadwal yang ditentukan dibawah ini, dengan mengirimkan dokumen sebagai berikut:

1. Surat Minat (Letter of Interest) untuk mengikuti Kualifikasi untuk tender tersebut diatas dan ditandatangani oleh Pimpinan Tertinggi Perusahaan atau Surat Kuasa diatas materai dalam hal Pimpinan Tertinggi Perusahaan berhalangan.

2. Salinan Sertifikat Pengganti Dokumen Administrasi (SPDA) yang masih berlaku sesuai dengan persyaratan golongan usaha dan bidang usaha yang akan dilaksanakan.

3. Nama PIC untuk Proses Tender termasuk Email dan Nomor Telpon (HP) yang aktif/dapat dihubungi. Pendaftar yang memenuhi Persyaratan pendaftaran diatas akan diberikan Dokumen Instruksi Kualifikasi.

PERSYARATAN PRAKUALIFIKASI

1. Peserta harus memiliki pengalaman, sebagai pelaksana utama dalam proyek,menyelesaikan minimal tiga (3), proyek hulu minyak/gas (FEED atau detail engineering) dengan ruang lingkup Central Processing Plant yang berdiri sendiri termasuk utilitas dan infrastrukturnya. Pengalaman ini harus terjadi dalam harus dalam 10 tahun terakhir;

2. Peserta harus memiliki pengalaman, sebagai kontraktor utama, telah menyelesaikan FEED untuk proyek pengembangan lapangan gas darat dengan CAPEX di atas 200 MMUSD (seluruh biaya proyek, bukan FEED;

3. Dst – detil persyaratan prakualifikasi teknis meliputi aspek K3L dan Sekuriti selanjutnya dijelaskan dalam dokumen Instruksi Kualifikasi.

JADWAL PEMBERIAN DAN PENYERAHAN DOKUMEN KUALIFIKASI

1. Pendaftaran: 17 Maret 2023 s/d 21 Maret 2023, pukul 08:00 s/d 15:00. Dokumen kualifikasi akan diberikan melalui email setelah pendaftaran..

2. Penyerahan Dokumen Kualifikasi: Paling lambat 4 April 2023, pukul 08:00 s/d 15:00

3. Penyerahan Dokumen Kualifikasi melalui OneDrive Perusahaan. Petunjuk selengkapnya merujuk ke dokumen Qualification Instruction.

Persyaratan minimum spesifikasi Penilaian Kualifikasi selengkapnya merujuk ke dokumen Instruksi Kualifikasi.

Kegagalan memenuhi persyaratan diatas akan mengakibatkan tidak diperkenankannya Penyedia Barang / Jasa yang bersangkutan untuk berpartisipasi pada proses selanjutnya. Tata waktu dan seluruh proses Kualifikasi ini mengacu pada Pedoman Tata Kerja Nomor PTK-007/SKKMA0000/2017/S0 (Revisi 4) dan Surat Edaran dari SKKMIGAS yang berlaku untuk proses Tender ini (termasuk untuk keadaan khusus selama Pendemi Covid-19)

Jakarta, 16 Maret 2023

REPSOL SAKAKEMANG B.V.

PANITIA PENGADAAN